<p> Belok/Sidan 17/12/2018<br /> Dimana Neduh ini memang sudah rutin dilakukan oleh krama Banjar Adat Sekarmukti setiap tahun. Neduh ini merupakan suatau upacara yang dilakukan atau dipercayai sebagai upacaranya Padi Gogo,sebelum padi itu dipanen dan pada saat upacara ini nantinya Krama Bnajar akan mendapatkan Tirta,pengelemek atau &quot;banten soroan tebasan yang isinya diaduk dan diulet menjadi satu &quot;dan itu akan dipakai sebagai pupuk dilahan tempat bercocok tanama karna sebagai bentuk syukur kepada Tuhan yang sudah memberikan hasil dan dipercayai agar mendapatkan hasil yang baik dan bagus.<br /> I Nyoman Gama Selaku Kelian Subak Abian mengatakan &quot; saya mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh krama Banjar Adat dan Masyarakat Sekarmukti yang sudah mau ikut serta dalam kegiatan piodalan neduh ini dan ikut menyukseskan upacara yang dilaksanakan ini dan saya berharap dengan terlaksananya upacara neduh ini semoga nanti saat bercocok tanaman seluruh masyarakat Sekarmukti diberikan hasil yang bagus dan melimpah&quot;. Ujarnya ( 012 / KIM BS)</p>
"Piodalan Neduh Dilaksanakan Oleh Krama Banjar Adat Sekarmukti"
19 Dec 2018